Dispora Tomohon Cetak Pemuda Berani Bicara di Publik

oleh -253 Dilihat

MediaRepublik.Id- Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tomohon melaksanakan Pelatihan Public Speaking bagi Pemuda. Jumat (31/10), di GOR Babe Palar.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tomohon, Florensianus Karundeng, menjelaskan bahwa pelatihan ini akan berlangsung selama dua hari, yakni 31 Oktober dan 3 November 2025.

“Tujuannya tentu untuk melatih generasi muda, khususnya pemuda-pemuda di Kota Tomohon, agar mereka terampil berbicara di depan umum. Diharapkan pula, mereka nantinya bisa menjadi pemimpin-pemimpin masa depan, baik di Kota Tomohon maupun di Sulawesi Utara,” ujar Karundeng.

Ia menambahkan, Dispora berperan sebagai fasilitator agar para pemuda memiliki kesempatan untuk menampilkan kemampuan diri mereka.

“Kami ingin membuka ruang bagi anak muda untuk mengasah kemampuan dan percaya diri. Seperti dua utusan pemuda asal Tomohon yang baru-baru ini ikut dalam Pertukaran Pemuda Nasional, satu ke Bali dan satu ke Kalimantan Tengah. Itu membuktikan bahwa pemuda kita mampu bersaing di tingkat nasional,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua KNPI Kota Tomohon, Syalom Mokorimban, mengatakan kegiatan ini juga menjadi bagian dari peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 yang jatuh pada 28 Oktober 2025.

“Melalui pelatihan ini, kami ingin menumbuhkan kembali semangat juang para pemuda sebagaimana ditunjukkan para pendahulu kita. Semangat itu harus terus hidup agar kita sebagai generasi penerus bisa menjadi agen perubahan bagi bangsa,” ungkap Mokorimban.

Ia menambahkan, kegiatan ini sangat bermanfaat karena menghadirkan narasumber berpengalaman yang memberikan banyak tips dan trik dalam berbicara di depan umum.

“Bagi kami para pemuda, pelatihan ini sangat berguna untuk meningkatkan kepercayaan diri saat tampil berbicara di depan publik,” ujarnya.

Pelatihan ini diikuti oleh para pemuda dari berbagai kelurahan di Kota Tomohon.

https://mediarepublik.id/wp-content/uploads/2025/03/IMG-20250305-WA0002-1.jpg

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.