Ribuan Krisan Disiapkan Hiasi HUT ke-23 Kota Tomohon

oleh -252 Dilihat

MediaRepublik.Id Menyambut perayaan Hari Jadi ke-23 Kota Tomohon, Dinas Pertanian Kota Tomohon menyiapkan ribuan bunga krisan untuk mempercantik panggung utama kegiatan tersebut.

Kepala Dinas Pertanian Kota Tomohon, Dr. Karel Lala, mengungkapkan bahwa pihaknya telah menyiapkan sekitar 1.500 hingga 2.500 tangkai bunga krisan yang akan digunakan sebagai ornamen utama dalam perayaan hari jadi kota.

“Bunga krisan yang disiapkan akan menghiasi panggung utama perayaan HUT Kota Tomohon. Jumlahnya berkisar antara 1.500 sampai 2.500 tangkai,” ujar Karel Lala. Selasa (20/01).

Ia menambahkan, bunga-bunga tersebut berasal dari show window serta hasil produksi kelompok tani lokal.

“Persiapan bunga sangat mencukupi. Jika masih kurang, kami siap melakukan penambahan,” tegasnya.

https://mediarepublik.id/wp-content/uploads/2025/03/IMG-20250305-WA0002-1.jpg

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.