Mahasiswa FMIPA UNSRAT Raih Juara 1 Putra Pendidikan Sulut 2025

oleh -348 Dilihat

MediaRepublik.Id- Prestasi membanggakan kembali ditorehkan mahasiswa Universitas Sam Ratulangi (UNSRAT) Manado. Mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Program Studi Sistem Informasi, Christian Tampi, sukses meraih Juara 1 Putra Pendidikan Provinsi Sulawesi Utara Tahun 2025.

Christian Tampi berhasil keluar sebagai yang terbaik pada Grand Final Pemilihan Putra Putri Pendidikan Provinsi Sulawesi Utara 2025, setelah bersaing dengan peserta dari berbagai instansi pendidikan di Sulut.

Dekan Fakultas MIPA UNSRAT, Dr. Gerald H. Tamuntuan, S.Si., M.Si., QRMP, didampingi Wakil Dekan III Dr. Rooije R. H. Rumende, S.Si., M.Kes., QRMP, menyampaikan apresiasi dan kebanggaan atas capaian tersebut. Menurutnya, prestasi ini tidak hanya mengharumkan nama FMIPA, tetapi juga UNSRAT secara keseluruhan.

“Prestasi ini menjadi bukti bahwa mahasiswa FMIPA UNSRAT memiliki kualitas akademik, karakter, serta kepedulian terhadap dunia pendidikan,” ujar Dekan FMIPA.

Grand final pemilihan dilaksanakan Rabu, 17 Desember 2025 di JG Center Minahasa Utara. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Ikatan Putra Putri Pendidikan Provinsi Sulawesi Utara, bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Utara.

Ajang tersebut diikuti oleh 16 peserta yang merupakan perwakilan dari berbagai instansi dan lembaga pendidikan di seluruh Provinsi Sulawesi Utara. Melalui prestasi ini, Christian Tampi diharapkan dapat menjadi duta pendidikan yang inspiratif serta berkontribusi aktif dalam memajukan dunia pendidikan di Sulawesi Utara.

https://mediarepublik.id/wp-content/uploads/2025/03/IMG-20250305-WA0002-1.jpg

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.